4:02 AM
Pilihan Game Gaple Terbaik Berbahasa Indonesia Untuk Android

Pilihan Game Gaple Terbaik Berbahasa Indonesia Untuk Android - Game gaple terbaik dengan bahasa Indonesia telah hadir di Play Store!. Apa saja pilihannya?

Jika bicara mengenai permainan kartu yang paling sering dimainkan oleh Indonesia, Gaple dapat dikatakan adalah salah satunya. Permainan kartu tradisional yang sejatinya merupakan versi Indonesia dari permainan Domino ini menawarkan keseruannya tersendiri, terutama ketika dimainkan bersama dengan teman-teman.

Untuk kamu yang ingin mencoba permainan game kartu Gaple ini, kamu tidak perlu repot-repot membeli kartu dan mengumpulkan teman. 

Pasalnya permainan ini telah tersedia dalam versi game Android di Play Store. Terdapat beberapa pilihan game gaple online yang dapat kamu pilih di sana. Bahkan diantaranya dibuat dengan bahasa Indonesia.

Rekomendasi Game Gaple Terbaik Berbahasa Indonesia

Kali ini, kami memiliki beberapa rekomendasi game gaple terbaik dengan bahasa Indonesia yang dapat kamu download di Play Store. Langsung saja, berikut ulasan lengkapnya. Check this out!

Domino Gaple Online (Free bonus)

“Berkelas” mungkin adalah salah satu kata yang akan terlintas di benak kamu ketika melihat salah satu game gaple terbaik berbahasa Indonesia yang satu ini. 

Domino Gaple Online menawarkan tampilan interface yang modern dan juga mewah untuk para pemainnya. Selain itu, tampilan dari game ini dibuat sangat friendly user, sehingga kamu akan cepat memahaminya.

Tampilan interface bukan satu-satunya hal yang ditonjolkan oleh game yang dirilis oleh WeFunGame, game gaple ini juga menawarkan sejumlah fitur menarik di dalamnya meliputi:

  • Online play (bermain secara online dengan jutaan pemain lain)
  • Play without register (dapat dimainkan tanpa mendaftar)
  • Beragam variasi permainan lain

Game ini sendiri menawarkan chip gratis untuk para pemain setiap harinya. Hingga saat ini, game Domino Gaple Online ini telah didownload oleh lebih dari 1 juta pengguna Android.

Domino Gaple - Online Free

Masih membahas tentang game gaple terbaik berbahasa Indonesia yang tersedia di Play Store. Pilihan game selanjutnya yang berada di dalam daftar kami adalah Domino Gaple - Online Free. 

Game yang satu merupakan salah satu produk developer game yang cukup banyak menghasilkan game bergenre board game, Hellogamer. Domino Gaple - Online Free ini menghadirkan interface modern yang menurut kami lebih baik dibandingkan dengan game gaple yang kami ulas sebelumnya. 

Tidak hanya itu, game yang satu ini juga memiliki cukup banyak pilihan permainan di dalamnya, selain dari permainan gaple seperti Domino QiuQiu 99, SicBo, Texas, dan juga kartu BlackJack.

Hadirnya fitur Playroom juga menjadi keunggulan lain dari game ini di atas game lain dengan jenis yang sama. Bahkan Domino Gaple juga didukung oleh fitur Real-time and multiplayer Domino yang memungkinkan kamu untuk bermain bersama teman-temanmu dimanapun dan kapanpun.

Berdasarkan informasi dari Play Store, game ini sendiri telah berhasil meraup angka download mencapai lebih dari 100 ribu.

Gaple

Pilihan terakhir untuk game gaple berbahasa Indonesia terbaik yang dapat kami berikan untuk kamu adalah game bernama Gaple. Sesuai dengan nama yang dimiliki, game yang diproduksi oleh ParagiSoft ini hanya menawarkan permainan kartu Gaple di dalamnya.

Dibandingkan dengan kedua game yang diulas sebelumnya, game ini dapat dikatakan memiliki tampilan interface paling sederhana. Game ini menghadirkan tampilan kayu untuk meja permainannya.

Meskipun terlihat sangat sederhana, menariknya game ini cukup populer di Play Store. Hal tersebut dibuktikan  jumlah unduhan dari game ini yang mencapai lebih dari 10 juta.

Sekian beberapa rekomendasi kami untuk pilihan game gaple terbaik dengan bahasa Indonesia yang dapat kamu temukan di Play Store. Bagaimana? Siap untuk mencoba salah satunya?

 

Views: 227 | Added by: timseogaruda | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
avatar